Anggota Polsek Brang Ene Berikan Pengamanan Kegiatan Posyandu

    Anggota Polsek Brang Ene Berikan Pengamanan Kegiatan Posyandu

    Sumbawa Barat NTB - Untuk memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat, bhabinkamtibmas Desa Kalimantong Kecamatan Brang Ene Bripka Ari Kusumayadi anggota Polsek Taliwang mengikuti kegiatan Posyandu bersama tim puskesmas Brang Ene.

    "Kegiatan posyandu dilakukan pada Selasa, 20 Juni 2023 pukul 08.00 Wita di posyandu Mawar Putih 2 dusun Ai' Dewa, " kata Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap S. Ik melalui Kasi humas IPDA Eddy Soebandi, S. Sos kepada media.

    Ia juga mengatakan, kegiatan posyandu dihadiri bhabinkamtibmas, tim puskesmas Brang Ene dan agen PDPGR dengan sasaran masyarakat dan warga di dusun Ai' Dewa Desa Kalimantong.

    "Bhabinkamtibmas mendampingi tim puskesmas Brang Ene dan agen PDPGR dalam rangka kegiatan Posyandu dengan pemeriksaan Kesehatan ibu dan anak di dusun Ai' Dewa desa Kalimantong Kecamatan Brang Ene' Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), " tutur Eddy.

    Dalam kesempatan tersebut, bhabinkamtibmas menghimbau agar tetap bersama-sama menjaga kamtibmas di Desa Kalimantong khususnya di dusun Ai' Dewa.

    Ia juga menghimbau agar selalu tetap menjaga kesehatan ibu dan anak dan mengetahui informasi dan catatan pelayanan kesehatan bersama bidan Desa Kalimantong. "Alhamdulillah, kegiatan berjalan aman dan lancar, " tutupnya. (Adb)



    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Polsek Poto Tano Bantu Korban Lakalantas...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Lalar Liang Hadiri...

    Berita terkait

    Follow Us

    Recommended Posts

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Kapolri Dapat Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia
    Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.